Efektivitas Water Mist: Langkah Sukses Jakarta Atasi Polusi

     

     Menurut situs pemantau IQAir, Indeks kualitas udara (AQI) di Jakarta atau Daerah Ibu Kota, acap kali berada dalam kategori merah dan orange, yang mana artinya kondisi udara yang tidak sehat dan berbahaya bagi warga ibu kota. Polusi udara di Ibu Kota membawa dampak pada meningkatnya kasus Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) yang dirawat di rumah sakit. Bahkan, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menyebutkan bahwa polusi udara ini sebagai “pembunuh senyap”. Untuk mengurangi tingkat polusi udara di Jakarta dan sekitarnya, Pemerintah pusat, Pemerintah provinsi dan Pemerintah Daerah telah melakukan berbagai upaya, seperti uji emisi, penyiraman jalan, hingga penyemprotan air dari atas gedung-gedung tinggi menggunakan Mist Generator.

     Selain itu, langkah tegas yang dilakukan oleh PJ Gubernur DKI Jakarta, yaitu Bapak Heru Budi, beliau membuat Peraturan Gubernur Nomor 576 Tahun 2023, tentang strategi pengendalian pencemaran udara, isi dan upaya dari peraturan tersebut salah satunya adalah menghimbau pelaku usaha untuk melakukan penghijauan, memasang water mist generator, dan melakukan uji emisi bagi karyawan. Akan tetapi yang menarik, efektif dan efisien disini dengan cara menyemprotkan Mesin Water Mist di atas gedung. Hal tersebut linier dengan pernyataan Menteri Lingkungan Hidup dan kehutanan (KLHK) mereka menyebutkan bahwa penyemprotan air dari atas gedung “cukup efektif” menurunkan polusi udara di Jakarta. Ketika diuji dengan alat ukur kualitas udara PM 2,5 turunnya sangat signifikan. Dari angka 112 kemudian turun menjadi 52. Penyemprotan air menggunakan mesin Water Mist Generator ini membutuhkan air 600 liter per generator sementara itu, listrik yang digunakan dalam Mist Generator ini membutuhkan listrik 1 phase atau sebesar 2.200-2.500 watt.

      Mesin Water Mist Generator tersebut dibuat oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) bersama PT Rekayasa Atmoshphere Indonesia yaitu sebuah perusahaan yang bergerak dibidang modifikasi cuaca. Pj Gubernur Heru mengatakan terdapat 300 gedung yang ikut serta untuk mengatasi buruknya kualitas udara Jakarta salah satunya adalah gedung milik perusahaan Ciputra World in

Scroll to Top